Kamis, 17 November 2016

Contoh puisi KEHILANGAN seorang sahabat sejati



Kehilangan
Oleh Amelia_Syrrafonnna
Ini tetag kerinduan
Yang terbenam jauh di zaman yang lalu,
Silam di empat tahun yang lalu,
Saat kita melukis pagi dan senja dulu,
Disepanjang jalan mengukir tanah dan batu,

Berdua dengan kayuhan sepeda tua
Tentang bagaimana kita bercengkerama dan bersua
Juga tentang bagaimana kita meraih mimpi bersama
Aku rindu semua itu

Hari itu aku terbiasa menyambut pagi bersamamu
Dan hari itu juga aku terbiasa meniti senja bersamamu
Berbagi ilmu tentang bagaimana luasnya dunia
Dan orang-orang di dalam nya

Ini adalah cerita tentang kita
Cerita tentang asa cita dan cinta
Dimana dulu kita pernah berjuang menerjang hujan
Juga terik matahari
Menjejaki jalan dengan kedua roda yang berliuk-liuk menari

Tapi waktu terasa begitu singkat bagiku
Tidak ku dapati lagi gelagak tawa yang khas
Dari seseorang sepertimu
Suara obrolan juga tampang yang khas pula

Sebenarnya ku ingin mendengar cerita tentang perjalanan cita-citamu
Setelah kita bersama-sama kita menerima amplop kelulusan
Dan saat aku dan kamu berbalik badan dan melangkah dengan jalan
Yang kita pilih masing-masing

Ku tahu sekarang semuanya sia-sia
Kita jauh berpisah teman

Hari ini aku akan mengunjungimu
Semoga kedatanganku tak membuat luka dan duka
Juga tak membawa haru biru
Tunggu aku teman

Salam dari bocah teman masa lalumu

Minggu, 21 Februari 2016

"Peranan Internet Dalam Dunia Pendidikan"

"Peranan Internet Dalam Dunia Pendidikan"

             Mungkin kita sering menggunakan internet dalam hal yang negatif. Padahal internet dapat membantu kita dalam dunia pendidikan (positif). Pada zaman modern seperti sekarang ini, sering para pelajar menggunakan internet untuk bermain game, sosial media (facebook, instagram, BBM, LINE, WEchat, d.l.l).
           
  
 visualisasi pada route beberapa jaringan internet.
 

            Internet merupakan jaringan komputer yang dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat pada tahun 1969, melalui proyek ARPA yang disebut ARPANET (Advanced Research Project Agency Network), di mana mereka mendemonstrasikan bagaimana dengan hardware dan software komputer yang berbasis UNIX, kita bisa melakukan komunikasi dalam jarak yang tidak terhingga melalui saluran telepon.
            Proyek ARPANET merancang bentuk jaringan, kehandalan, seberapa besar informasi dapat dipindahkan, dan akhirnya semua standar yang mereka tentukan menjadi cikal bakal pembangunan protokol baru yang sekarang dikenal sebagai TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol).
            Tujuan awal dibangunnya proyek itu adalah untuk keperluan militer. Pada saat itu Departemen Pertahanan Amerika Serikat (US Department of Defense) membuat sistem jaringan komputer yang tersebar dengan menghubungkan komputer di daerah-daerah vital untuk mengatasi masalah bila terjadi serangan nuklir dan untuk menghindari terjadinya informasi terpusat, yang apabila terjadi perang dapat mudah dihancurkan.
Pada mulanya ARPANET hanya menghubungkan 4 situs saja yaitu Stanford Research Institute, University of California, Santa Barbara, University of Utah, di mana mereka membentuk satu jaringan terpadu pada tahun 1969, dan secara umum ARPANET diperkenalkan pada bulan Oktober 1972. Tidak lama kemudian proyek ini berkembang pesat di seluruh daerah, dan semua universitas di negara tersebut ingin bergabung, sehingga membuat ARPANET kesulitan untuk mengaturnya.
Oleh sebab itu ARPANET dipecah manjadi dua, yaitu "MILNET" untuk keperluan militer dan "ARPANET" baru yang lebih kecil untuk keperluan non-militer seperti, universitas-universitas. Gabungan kedua jaringan akhirnya dikenal dengan nama DARPA Internet, yang kemudian disederhanakan menjadi Internet.
             Jumlah pengguna Internet yang besar dan semakin berkembang, telah mewujudkan budaya Internet. Internet juga mempunyai pengaruh yang besar atas ilmu, dan pandangan dunia. Dengan hanya berpandukan mesin pencari seperti Google, pengguna di seluruh dunia mempunyai akses Internet yang mudah atas bermacam-macam informasi. Dibanding dengan buku dan perpustakaan, Internet melambangkan penyebaran(decentralization) / pengetahuan (knowledge) informasi dan data secara ekstrem.
             Perkembangan Internet juga telah memengaruhi perkembangan ekonomi. Berbagai transaksi jual beli yang sebelumnya hanya bisa dilakukan dengan cara tatap muka (dan sebagian sangat kecil melalui pos atau telepon), kini sangat mudah dan sering dilakukan melalui Internet. Transaksi melalui Internet ini dikenal dengan nama e-commerce.
Terkait dengan pemerintahan, Internet juga memicu tumbuhnya transparansi pelaksanaan pemerintahan melalui e-government seperti di kabupaten Sragen yang mana ternyata berhasil memberikan peningkatan pemasukan daerah dengan memanfaatkan Internet untuk transparansi pengelolaan dana masyarakat dan pemangkasan jalur birokrasi, sehingga warga di daerah terebut sangat di untungkan demikian para pegawai negeri sipil dapat pula di tingkatkan kesejahterannya karena pemasukan daerah meningkat tajam..

Manfaat Internet bagi Siswa.

1. Memperluas wawasan dan pengetahuan

Di dalam dunia nyata atau dalam ruang lingkup keseharian kita, terkadang kita bosan dengan hal yang begitu-begitu saja. Maka, kita dapat memanfaatkan internet sebagai salah satu sarana penunjang agar mendapat wawasan dan pengetahuan yang lebih.
Wawasan di dalam Internet jauh lebih banyak sama halnya bersosialisasi dengan jutaan orang di luar sana. Wawasan ini difungsikan sebagai media pembelajaran yang cocok, yang belum ada di sekolah dapat menambah dan mencari tambahan ilmu di Internet.

2. Sebagai Sarana Komunikasi

Komunikasi tidak hanya antar orang di dalam suatu daerah saja. Kita kembali dapat memanfaatkan Internet sebagai ajang sarana komunikasi. Komunikasi di dalam Internet memiliki arti berkomunikasi dengan teman, saudara atau kerabar-kerabat jauh di luar daerah yang kalian huni.
Sarana Komunikasi yang disediakan di dalam Internet biasanya berbentuk Text Chat dan Video Chat. Text Chat adalah suatu cara berkomunikasi dengan 2 orang atau lebih menggunakan media tulisan atau pesan. Contohnya seperti email. Sementara itu, Video Chat merupakan salah satau cara berkomunikasi dengan 2 orang atau lebih menggunakan media video, tatap muka secara langsung namun berada dalam Internet,

3. Sarana Pembelajaran secara Online

Semakin hari, semakin banyak Sekolah yang memberikan kenyamanan akses untuk muridnya belajar secara Online. Salah satu contohnya sebagai website pembelajaran adalah Geschool dan Edmodo.
Di mana, pada Geschool ini sendiri, siswa-siswi dapat belajar dengan baik di sana, membaca dengan online melalui internet, atau bahkan menjawab soal secara online dengan mudah di Geschool.
Sedangkan Edmodo sendiri, Siswa dan Guru di sana dapat saling berinteraksi sehingga seperti terlihat sekolah di dalam internet. Di dalam Edmodo ini, Guru dapat memberikan PR atau Tugas serta Materi yang diunggah di sana. Dan siswa tinggal menjawab dan mempelajari materi-materi yang diberikan.

4. Mempermudah Mencari Informasi

Mencari sebuah Informasi yang simpang siur memang menjadi pertukaran batin yang di mana masalah tersebut harus diselesaikan. Seperti halnya dengan pembelajaran di sekolah. Jika ada materi yang kurang dimengerti atau kurang dipahami, dapat mencari informasi lebih labjut terkait materi tersebut di dalam Internet.
Tidak hanya itu, informasi yang disediakan di dalam Internet sangat cocok sebagai penunjang pembelajaran. Internet ini juga dapat menjadi guru kedua bagi siswa dan siswi tempat mereka belajar.

5. Media untuk saling Bertukar Informasi

Bertukar informasi di dalam Internet sangatlah mudah, tinggal klik, klik dan klik saja sudah cukup untuk semuanya. Bertukar informasi ini bisa kalian gunakan untuk bertukar macam-macam materi sekolah yang berbentuk file/folder untuk dibagikan kepada teman-teman kalian.
Atau bahkan, Guru dapat memberikan materi secara online, dan siswannya dapat mengunduh tanpa kesulitan untuk membeli buku-buku yang lain. Saling bertukar informasi tentu akan menjadi lebih menyenangkan.


Manfaat internet dalam dunia pendidikan.

   Seperti yang kita ketahui bahwa internet adalah singkatan dari *Inter Connected Network* yang banyak digunakan sebagai alat untuk mencari informasi,berkomunikasi, dan untuk  jejaring sosial. Tetapi bukan berarti internet tidak memiliki manfaat di dalam dunia pendidikan. Jika dikaji, sangatlah banyak maanfaat internet dalam dunia pendidikan, antara lain :
 
1.    Mencari informasi
            Dengan internet kita dapat mencari informasi tentang berbagai hal didunia
pendidikan,seperti perubahan kurikulum disetiap tahunnya,berbagai contoh
dan cara mengerjakan soal ulangan maupun UN untuk semua bidang studi.
 
2.    Berkomunikasi / Jejaring sosial
            Kita dapat berkomunikasi dengan orang di berbagai pelosok dunia,melalui
jejaring social seperti:E-mail,facebook,twitter,dan lain-lain.
 
3.    Sebagai sarana pembelajaran
            Melalui internet kita dapat belajar berbagai hal mulai dari materi yang
dipelajari saat ini disekolah,yang telah berlalu,dan yang belum dipelajari.
 
4.    Sebagai sarana untuk mencari Beasiswa baik diluar maupun didalam
sekolah
            Dengan internet kita dapat mendapatkan informasi tentang Beasiswa yang
dikeluarkan oleh Pemerintah disetiap tahun/semester, baik itu diluar
sekolah maupun didalam sekolah.
 
5.    Internet sebagai sarana pendidikan jarak jauh
Pendidkan jarak jauh artinya kita tidak harus selalu berada disatu tempat
untuk menyelenggarakan pendidikan. Dengan internet kita dapat mengakses
situs Web selama 24 jam sehari, tak peduli dimana pun kita berada.
            Sekarang internet sudah menyebar keseluruh dunia, internet
sudah tidak mengenal usia, baik yang muda,anak-anak,remaja, sampai yang tua
pun sudah mengenal apa itu internet. Tetapi ,jika dilihat dari manfaat
internet bagi dunia pendidikan, tidak menutup kemungkinan untuk kita tidak
terus rajin menuntut ilmu, biarpun dengan canggihnya teknologi di zaman
sekarang ini, tetapi pendidkan disekolah tetap harus terus berjalan.
            Berbagai manfaat internet tersebut dapat kita gunakan
sebaik-baik mungkin dalam melaksanakan proses belajar mengajar didalam atau
diluar sekolah. Murid ataupun guru dapat menggunakan internet, sehingga
belajar dan mengajar dapat berjalan dengan lancar dan mudah. Dengan
internet kita dapat mengenal budaya lebih jauh lagi dan kemajuan sejarah
serta komunikasi yang lebih lancar lagi. Akses cepat dan tariff yang begitu
murah juga termasuk manfaat utama internet dalam berbagai bidang. Kemudian
informasi dapat diubah kapan pun dan dimana pun secara cepat yang dapat
membantu pemahaman kita.
            Internet juga dapat bermanfaat sebagai sarana untuk dunia bisnis baik itu
pelajar maupun bukan pelajar. Dengan internet kita dapat menghasilkan uang
dengan nilai yang cukup banyak ,dan kita juga dapat mengenal yang namanya
cara berbisnis yang baik dan sukses.
            Mungkin jika dilihat dari segala manfaatnya,kita terus berfikir
internet itu sangat berarti dalam dunia pendidikan. Tapi pernakah dalam
pikiran anda muncul pertanyaan, apakah internet itu dapat berdampak negatif
juga di dunia pendidikan? Jawabnya : Ya, tentu sebab jika dilihat dari
beberapa kasus, sudah banyak pelajar baik itu perempuan maupun laki-laki
yang terjerumus dalam perilaku sewenang-wenang, pemerkosaan,pencurian,dan
lain sebagainya.
            Jadi dalam berinternet kita juga harus berhati-hati,kita harus
memilih teman-teman yang tidak asing bagi kita. Kita juga tidak harus
menerima semua ajakan oleh semua orang yang ada didalam situs Web yang kita
miliki.
            Tetapi dengan kemajuan teknologi tersebut termasuk internet,
bukan berarti kita harus lupa waktu  dalam belajar dan lupa untuk
beribadah.dan kita juga harus ingat jangan sampai kita terjerumus untuk
mendownload dan melihat situs-situs yang tidak layak seperti situs porno
dan lain-lain. Kita sebaiknya menggunakan internet dengan niat yang baik
bukan untuk belajar dan terjerumus dalam pergaulan bebas.
 
Semoga bermanfaat bagi kawan-kawan !!!!